MINSEL, CS – Program Rehabilitasi Sosial Dasar Tahun 2022 Untuk penyandang Disabilitas yaitu pengadaan alat Bantu masalah telah direalisasikan sebanyak 17 kursi Roda dan 2 tongkat yang bersumber dari dana APBD Minsel Tahun 2022 , ada juga pembagian kursi roda dari Kementerian RI, tapi itu ditangani langsung oleh Sentra Tumotou , yang pasti sumber dana APBD Minsel untuk Tahun 2022 Lalu sudah disalurkan sampai Bulan Desember.
Hal ini dikatakan Kepala Dinas Sosial Ir. Diane Najoan kepada media ini, Senin (17/04/2023), Najoan membenarkan terkait Penyaluran memang bertahap namun semua tersalurkan sesuai dengan data yang masuk dari Desa dan Kelurahan sesuai hasil Asesmen dari Dinas Sosial untuk Alat bantu gangguan yaitu kursi roda dan Tongkat
” Penyaluran bersumber dari dana APBD Minsel Tahun lalu , dan sudah tersalur sampai akhir Tahun 2022 itu Realisasi berjalan lancar sesuai Data riel artinya sudah sesuai dengan hasil Asesmen dari Dinas Sosial ” ujar Najoan
Terkait Realisasi Tahun ini menurut Kadinsos Minsel
Ir. Diane Najoan, ini masih menunggu Penyesuaian Anggaran Karena PMK 212 yang semuanya mengalami Penyesuaian Anggaran
” Kita tunggu saja pasti akan ada karena ini Program dari Pusat dan Dinas Sosial Siap merealisasikan karena Bupati Minsel Bapak Franky Donny Wongkar SH selalu berpesan , Jangan ditahan dan harus cepat disalurkan kalau sudah Lengkap karena ini Bantuan untuk Kemanusiaan.
( Vandytrisno
)