Buka POPDA 2024 , Ketua KONI FDW Apresiasi Event Perdana di Minsel
MINSEL , CS – Pembukaan Pekan Olahraga Pelajar Daerah ( POPDA ) Tahun 2024 Kabupaten Minahasa Selatan dengan Tema : ” Ayo Berolahraga Bersatu kita Juara ” dibuka Bupati Minsel Franky Donny Wongkar SH yang juga sebagai Ketua KONI Minsel dihadiri Jajaran Pemerintah Kabupaten Minsel ditandai dengan Parade Setiap Kecamatan dan Cabang Olahraga ( Cabor ) , Selasa ( 10/09/2024)
Kadis Pemuda Olahraga Minsel DR. Fietber Raco M.Si saat memberikan. laporan Panitia menyatakan Tujuan dari Pelaksanaan Kegiatan yang baru pertama kali di Minsel ini semata untuk Menjaring Bibit Bobot untuk Even Provinsi, Nasional dan Tingkat Internasional
” Terima kasih kepada Ketua KONI Minsel Bapak Bupati Franky Donny Wongkar SH yang selalu mendukung dan menopang selalu memberikan Suport bagi kami panitia , ada 13 Cabor dipertandingkan tingkat SD , SMP dan SMA dilaksanakan di 5 tempat sesuai Cabang Olahraga yang dipertandingkan ” ucap Fietber
Bupati Minsel Franky Donny Wongkar SH dalam sambutannya memberikan Apresiasi dan Bangga kepala Dinas Pemuda Olahraga yang telah melaksanakan kegiatan yang baru pertama kali di Minsel ini untuk melihat
Bakat , Telenta dan Kemampuan yang dimiliki Para Pelajar karena kedepan dapat mengharumkan Provinsi , Nasional maupun internasional .
” Salurkanlah minta dan Bakat kita Pelajar Minsel tadi Ada Janji Atlit dan Janji Wasit harus dilaksanakan dengan penuh tangung jawab sehingga tidak ada lagi Protes dan tidak membuat hal yang negatif maka atlit dan wasit melakukan tugas dan kewajibannya dengan baik , mari angkatlah Olahraga Minsel agar tetap Jaya ” ucap FDW
Dalam acara ini Bupati Juga bersama Forkopimda yang hadir Melepas Fun Run 3 KM bagi Pelajar di Minsel dan dilanjutkan dengan Line Dance sebagai awal kegiatan POPDA Minsel
Sesuai Info acara akan berlangsung sampai Sabtu 15 September 2024
( Vandytrisno )